Semua orang pasti tahu jika usaha makanan ringan merupakan peluang bisnis yang sangat prospektif karena selain mudah dijalankan dan labanya sangat menggiurkan. Namun dari sekian banyak usaha makanan ringan yang sering dijalankan masyarakat, ada beberapa jenis makanan yang nilai keuntungannya jauh lebih besar.

Contoh Usaha Makanan Ringan Yang Menguntungkan

1. Lumpia
Lumpia adalah makanan yang rasanya nikmat dan gurih. Biasanya sering dikonsumsi sebagai lauk pauk atau dinikmati begitu saja. Jika dijadikan ladang usaha, pasti akan laris karena tidak semua orang bisa membuatnya.
Dan karena sering pula dijadikan makanan suguhan dalam acara pesta, maka usaha makanan ringan lumpia dapat menghasilkan profit yang lebih besar lagi. Apalagi jika lumpianya punya citarasa yang sangat istimewa.
2. Kroket
Kroket adalah jenis makanan yang sering disantap sebagai cemilan. Ongkos untuk membuat masakan ini murah serta memiliki peluang besar dijadikan sebagai usaha makanan ringan. Tidak jauh berbeda dengan lumpia, kroket juga sering dipilih sebagai hidangan pesta dan hajatan.
Karena bentuknya kecil, banyak penggemar korket yang membeli masakan ini beberapa biji sekaligus. Hal inilah yang menjadikan usaha makanan ringan korket makin tambah prospektif karena selalu laris manis.
3. Pastel
Jenis peluang usaha makanan ringan selanjutnya yang peluangnya sangat menjanjikan adalah pastel. Sama dengan kue ringan lainnya, pastel juga sering dihidangkan pada acara pesta, pengajian, arisan, ulang tahun dan sebagainya.
Jika dapat membuat pastel dengan rasa yang begitu nikmat, ini merupakan suatu kesempatan besar untuk terjun di dunia usaha makanan ringan. Selain menjadi bisnis sampingan juga bisa dijadikan sebagai pekerjaan pokok atau utama.
4. Roti sus
Makanan lain yang juga sering dinikmati sendiri serta dijadikan menu hidangan pesta adalah roti sus. Karena hanya orang tertentu saja yang mampu membuatnya, apabila dijadikan usaha makanan ringan pasti tidak akan punya banyak pesaing.
Waktu terbaik untuk memasarkan hasil usaha makanan ringan roti sus adalah pagi dan malam atau sore hari. Sebab makanan ini sering dijadikan sebagai teman sarapan atau santap malam. Jadi proses produksinya harus memperhitungkan waktu-waktu tersebut.
Itulah beberapa contoh peluang usaha makanan ringan paling prospektif dan menguntungkan. Modalnya tidak begitu besar, tapi keuntungan yang didapat bisa dijadikan sumber pendapatan utama. Selamat berbisnis.
Next
This is the most recent post.
Previous
Posting Lama

Posting Komentar

 
Top